Arahan Presiden Jokowi Soal Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia, Bupati Hery Nabit Soroti Produk Manggarai (Ilustrasi: floresku) |
BernasINDO.id-Bupati Manggarai, Herybertus G.L Nabit, SE., MA menyoroti produk lokal Manggarai terkait arahan Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo (Jokowi) mengenai Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia, dalam pertemuan yang dilaksanakan di Bali, Jumat, (25/3/2022).
Dalam rangka perwujudan arahan Presiden RI tersebut, Pemerintah Kabupaten Manggarai akan membentuk Tim Penggunaan Produk Dalam Negeri (TPPDN).
Baca: Kedatangan Jokowi di NTT, Seharusnya Sekaligus Mengevaluasi Dampak Proyek Nasional Di NTT
“Pemkab Manggarai akan segera membentuk TPPDN, pada bulan April mendatang. Tugas TPPDN ini nantinya yakni menginventarisir dan memastikan jenis-jenis barang yang dibiayai APBD kita, yang harus barang-barang buatan dalam negeri,” jelas Bupati Hery Nabit.
Selain itu, Bupati Manggarai juga akan mendorong OPD untuk mulai menyusun Rancangan e-katalog local, sehingga produk-produk masyarakat Manggarai dapat dibeli dengan menggunakan dana APBD.
Baca: Perjuangan Seorang Amelia
“Kita akan dorong OPD menyusun rancangan e-katalog local. Mungkin butuh kerja keras dan butuh waktu, tetapi akan dimulai pada bulan April 2022 mendatang,” tambah Bupati Hery.
Bupati Manggarai itu menjelaskan penggunaan produk lokal terutama dalam berbagai program/kegiatan yang dibiayai APBD sangat penting untuk memicu pertumbuhan ekonomi.
“Kebiasaan menggunakan produk impor harus dihilangkan supaya APBD memang digunakan untuk membeli barang buatan sendiri, dengan demikian juga membantu penciptaan lapangan kerja di Indonesia,” kutip Bupati Hery Nabit.
Baca: Pater Tuan Kopong MSF Menyoroti Pawang Hujan Mandalika Dan Wajah Asli Agama
Pertemuan dengan agenda mendengar arahan Presiden yang diselenggarakan oleh Sekretaris Kabinet RI tersebut dihadiri oleh para pimpinan Lembaga, Menteri/Pejabat setingkat Menteri, para Gubernur se-Indonesia, para Bupati/Walikota se-Indonesia dan para pimpinan BUMN.
Pertemuan diawali dengan laporan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengenai kegiatan dua hari yang terakhir, berupa Bussiness Matching yang akan berlanjut di Jakarta pada pertengahan April 2022 mendatang untuk finalisasi beberapa hal yang menjadi perhatian secara khusus. (Sarfin/bernasindo)