Komunitas literasi Hekang Kata SMKN 1 Satarmese Bertajuk Mengunyah Kata Meraih Cita |
BernasINDO.id - Komunitas literasi Hekang Kata SMK Negeri 1 Satarmese menggelar atraksi malam puisi dengan bertajuk "Mengunyah Kata Meraih Cita", bertempat di depan halaman kapela stasi Wae Cepang, desa Terong, kecamatan Satarmese Barat, kabupaten Manggarai, NTT.
Baca: Persahabatan di Ruang Perpustakaan
Panitia inti komunitas literasi Hekang Kata itu menyampaikan alasan terkait penyelenggaraan kegiatan literasi tersebut.
"Atraksi malam puisi yang akan diselenggarakan berawal dari pengamatan liar kami sebagai tim inti Hekang Kata, bahwa kesadaran dan minat literasi kaum muda lebih khusus remaja saat ini sangat memerihatinkan, oleh karenanya, kami membangkitkan kembali kesadaran dan minat kaum muda (remaja) dalam berliterasi", kata salah seorang panitia inti yang enggan disebutkan namanya saat diwawancara bernasindo.id, Sabtu, (17/12/2022).
Baca: Memasak "Sayur Kebersamaan"
Tim Inti Hekang kata berniat dengan mendesain pentas seni malam puisi dengan pelbagai penampilan para siswa/i SMK Negeri 1 Satarmese dan anak-anak Sekami Wae Cepang agar dapat dinikmati dengan suasana sukacita oleh masyarakat sekitar.
Kelompok minat literasi SMKN 1 Satarmese tersebut membuat gebrakan baru untuk menuangkan bakat dan kemampuan sebagai salah satu bentuk implementasi dari simponi rindu akan masa depan yang cerah sehingga tema yang diusung terkesan sangat kontekstual.
"Pentas seni ini bertujuan untuk menuangkan bakat dan kemampuan kami sebagai salah satu bentuk implementasi dari simponi rindu akan masa depan yang cerah sehingga tema yang kami usung sangat relevan", ujarnya.
Baca: Remaja dan Perilaku Agresif (Catatan Kritis Kasus Water Front)
Atraksi malam puisi itu akan diselenggarakan pada Minggu, (18/12), pukul 19.00 hingga selesai. Diharapkan masyarakat Wae Cepang dan orang-orang yang hadir merasa terhibur dan penuh sukacita dengan pelbagai penampilan yang akan disuguhkan.
Penulis: Nasarius Fidin