Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

SMKN 1 Satarmese Gelar Ujian Laporan PKL Selama Dua Hari

Suara BulirBERNAS
Friday, December 22, 2023 | 10:35 WIB Last Updated 2023-12-22T03:56:18Z

Oleh: Nasarius Fidin (guru SMKN 1 Satarmese)


SMKN 1 Satarmese Gelar Ujian Laporan PKL Selama Dua Hari
SMKN 1 Satarmese Gelar Ujian Laporan PKL Selama Dua Hari 




BernasINDO.id - SMKN 1 Satarmese menggelar ujian Pelaksanaan Ujian Laporan PKL selama dua hari terhitung tanggal 20 hingga 21 Desember 2023 bagi para peserta didik kelas XII sebagai salah satu persyaratan penilaian akhir sekolah. 


Baca: "Dunia Tidak Butuh Anak yang Pintar Menghafal"


Kepala SMKN 1 Satarmese, Fransiskus Jehoda menerangkan tujuan ujian laporan karya ilmiah siswa/i tersebut.


"Ujian laporan ini bertujuan untuk menguji kebenaran laporan yang mereka buat secara tertulis, juga mengetahui kemampuan siswa dalam membuat presentasi", ujar kepsek, Kamis, (21/12/2023), kemarin.


Selain itu, ujian laporan PKL akan dijadikan sebagai proses prolehan nilai 5 mata pelajaran kejuruan (mata pelajaran front office, housekeeping, Laundry, PKK, Industri Perhotelan, dan food & Beverage) setelah diconversikan dengan nilai sertifikat PKL.


Baca: Reses di SMK Negeri 1 Satar Mese, AHP Serahkan SK Beasiswa PIP, Sekertaris Dinas PPO Beri Komentar Begini


Sekilas Evaluasi PKL


Fransiskus menyampaikan, dari penampilan sejumlah siswa dalam ujian ini, ada beberapa catatan evaluasi yang perlu disampaikan.


Pertama, Kemampuan Bahasa Inggris meningkat


Pada umumnya, kemapuan berbahasa Inggris para siswa yang pulang PKL berpredikat sangat baik. Ada perubahan drastis dari sisi kemampuan bahasa Inggris siswa. 


"Ada banyak siswa yang tampil dengan presentasi full English. Bahkan dengan bahasa Inggris yang sangat baik. Ada beberapa siswa yang mengalami perubahan drastis; dari kemampuan bahasa Inggris yang rendah saat pergi tetapi saat pulang kemampuannya luar biasa. Secara umum untuk kelompok UPW, bahasa Inggris semakin baik", ujar Fransiskus.


Kedua, Pengalaman Kejuruan


Kepsek juga menyampaikan, pengalaman aktivitas pelayanan pariwisata para peserta didik tersebut berdurasi 6 bulan. 


"Siswa/i sudah melakukan banyak aktivitas selama 6 bulan praktek. Dari sisi teori, semakin sering siswa melakukan hal yang sama maka semakin expert dia dalam bidang tersebut", terang Fransiskus.


Kepsek juga menerangkan, siswa/i juga menyampaikan bagaimana mereka dipercayakan penuh oleh perusahaan untuk meng-handle sendiri tamu tanpa pendampingan senior. Itu sangat luar biasa.


Ketiga, Soft Skill dan Hardskill


Dari presentasi siswa/i kelas XII tersebut, ada dua skill yang telah dimiliki siswa seusai pulang PKL. Hal ini menyangkut kompetensi, komunikasi, SOP dan karakter kerja di dunia pariwisata.


Baca: PBH PERADI Cabang Ruteng Menjadi Narasumber Workshop Pencegahan Perundungan Anak di SMKN 1 Satarmese, Kepala Sekolah Singgung Hal Ini


Keempat, Mekanisme Pelaksanaan Ujian


Kepsek juga menyampaikan pelaksanaan ujian dilakukan seperti ujian skripsi. Siswa/i satu per satu tampil dan tiga guru mengajukan pertanyaan dalam bahasa Inggris. 


"Ujian laporan PKL diselenggarakan seperti ujian skripsi. Siswa dipaksakan untuk berani berbicara bahasa Inggris. Dan, sampai sejauh ini semuanya berjalan baik", tutup kepsek.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • SMKN 1 Satarmese Gelar Ujian Laporan PKL Selama Dua Hari

Trending Now

Iklan